Jumat, 06 Juni 2014

RADIO

Peranan Radio bagi masyarakat indonisia 



Media massa mempunyai peran dan fungsi sehingga media massa dapat member pengaruh terhadap masyarakat, baik pengaruh negatif maupun positif. Dari segi negatif, misalnya iklan rokok yang menarik akan membuat anak-anak yang melihatnya tertarik untuk mengonsumsi rokok. Acara-acara TV yang isinya menggunakan tipuan mata, aksi, atau hal-hal yang ekstrem member dampak buruk bagi penonton yang mungkin akan menirunya. Seperti tayangan sportainment di salah satu stasiun TV swasta beberapa tahun lalu yang sempat heboh karena ditiru oleh anak-anak yang berakibat adanya kematian dan kecelakaan. Terkadang juga masih banyak media-media yang menampilkan gambar-gambar atau berita yang terlalu vulgar (porno). Pemberitaan media yang salah juga dapat mempengaruhi perspektif masyarakat terhadap suatu masalah yang dibahas. Media massa merupakan sarana yang besar pengaruhnya terhadap masyarakat. Meskipun tidal semua berita dari media itu benar 100%.
Sedangkan dari sisi positifnya media massa mempengaruhi masyarakat adalah misalnya sebagai media sosialisasi yang paling efektif. Media massa juga membuat aspirasi mayarakat lebih mudah tersampaikan dengan banyaknya rubrik opini di berbagai media cetak. Bakat-bakat masyarakat khusunya anak muda juga lebih banyak diekspos oleh media massa sehingga mendapat apresiasi yang bagus dari masyarakat lain. Media massa juga membuat masyarakat di daerah lain yang jauh mengetahui informasi atau berita dari suatu daerah yang berbeda. Pengetahuan masyarakat juga semakin luas dengan adanya media massa. Dengan banyaknya media massa juga membantu dengan terciptanya banyak lapangan kerja seperti jurnalis, penjual koran, dll.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar